Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Korban Miras Oplosan di Garut

Written By elvi on Kamis, 04 Desember 2014 | 7:56 PM

Korban Miras Oplosan di Garut dan Sumedang : Cherrybelle yang satu ini bukanlah girl band dengan sederet gadis muda yang acapkali tampil dengan sedikit pamer paha yang mengundang pandangan mata, Cherrybelle yang ini adalah nama miras yang telah merenggut nyawa 16 orang warga Garut. Entah siapa yang memberikan nama Cherrybelle pada minuman oplosan ecek - ecek ini, apakah produsennya atau para pecinta minuman oplosan yang disaat menenggak minuman ini membayangkan diiringi nyanyian dan goyangan ala Cherrybelle, tentu hanya mereka yang mengakrabi miras ini yang tahu.





Banyaknya korban tewas akibat meminum miras (minuman keras) oplosan di Garut yang mencapai 16 orang dan di Sumedang 9 orang ini tentu membuat siapapun merasa prihatin. Namun kitapun tak perlu menutup mata bahwa betapa mudahnya mendapatkan miras oplosan saat ini, tidak perlu berlatar belakang pendidikan intelijen untuk mengetahui tempat atau kios penjualan miras yang memang banyak tersebar di sekitar kita bahkan merambah di desa - desa.


Jika anda menyimak kabar Korban Miras Oplosan dan informasi yang disampaikan humas RSUD dr Slamet Garut Ade Sunarya yang menuturkan kabar bahwa 16 korban miras oplosan di Garut dinyatakan meninggal dunia dari 20 pasien korban miras yang masuk rumah sakit dr Slamet itu, dan keterangan Humas RSU Sumedang Iman Budiman yang mengabarkan informasi yang sama, dari sebanyak 61 orang pasien kasus keracunan minuman oplosan, 9 orang meninggal dunia, 1 dalam kondisi kritis serta sisanya dalam peninjauan tim medis. Tentu berita ini membuat kita terperangah, sebanyak itukah saudara - saudara kita yang terjebak dalam lingkaran miras santika?...Favorit Magz


0 komentar:

Posting Komentar